Perbatasan Negara Paling Berbahaya

September 27, 2012 Add Comment

Daerah perbatasan sebuah negara dengan negara yang lain belum tentu akan selalu aman, tenteram dan damai. Negara-negara yang berseteru cenderung memasang pertahanan berlebihan yang mengerikan pada daerah perbatasannya. Nah berikut ini ada beberapa daerah perbatasan paling berbahaya di dunia:
1. Korea Utara-Korea Selatan
 
Dua negara Korea ini sudah sangat lama bersitegang. Wilayah perbatasan pun terletak di tengah-tengah dataran Korea, namanya Korean Demilitarized Zone (DMZ). Wilayah ini membentang sepanjang 250 km dengan lebar 4 km.

 
 rt.com

nytimes.com

 
DMZ adalah perbatasan yang paling termiliterisasi di dunia. Inilah tempat Anda melihat banyak tank baja dan ranjau darat. Tentara yang membawa senapan sudah tak asing lagi tampaknya.

Namun selain itu, DMZ juga merupakan wilayah konservasi. Beberapa jenis fauna seperti Amur Leopard dan Bangau Mahkota Merah juga ada di sini.

 
2. Meksiko-AS
 
Sejak pihak militer ikut andil di kawasan ini, perbatasan Meksiko-AS sudah terkenal sebagai lokasi Drug War. Perang ini dilakukan oleh kartel penjual obat-obatan terlarang untuk mempertahankan batas regional. Bahkan konflik tersebut masih berlangsung hingga sekarang.

 
 allamericanpatriots.com

 
thecatalist.org

 
Hal itu bukanlah satu-satunya alasan perbatasan ini berbahaya. Lanskap gurun di sekitarnya telah membunuh ratusan orang karena kehausan.



3. Pakistan-India


topnews.in

 
Pakistan dan India punya ketidaksukaan satu sama lain. Oleh karena itulah, perbatasan antara dua negara ini terutama daerah Kashmir menjadi bahaya untuk turis. Namun lucunya, terdapat upacara penutupan gerbang perbatasan antara kedua negara ini yang sering menjadi daya tarik wisatawan.

 
4. Bangladesh-India

Beberapa bagian perbatasan antara India dan Bangladesh adalah kawasan hutan yang lebat. Namun, bahaya tak hanya datang dari lanskap alamnya saja. Ada peraturan yang ditetapkan oleh petugas perbatasan India (Border Security Force/ BSF) yang disebut-sebut sebagai “shoot-to-kill”.

 
 www1.american.edu

 
 southasiamonitor.org

 
Selama 10 tahun terakhir, BSF telah membunuh hampir 1.000 orang Bangladesh. Perbatasan ini menjadi “ladang pembunuhan” terbesar di Asia Selatan.

 
5. Kolombia-Ekuador

 
tripdown.regioncoding.com
 warnewsupdates.blogspot.com

 
Perbatasan Negara Kolombia dan Ekuador bukan berbahaya karena adanya campur tangan militer. Adalah pemberontak FARC, kelompok separatis yang melakukan perdagangan obat-obatan terlarang. Mereka mengambil alih wilayah perbatasan, mereka pula yang pegang senjata.



 
Sumber:
smartnewz
Pemain Film Penghina Islam Mengaku Diperdaya

Pemain Film Penghina Islam Mengaku Diperdaya

September 13, 2012 Add Comment

New York - Kru dan para pemain dalam film "Innocence of Muslim" yang berisi penghinaan terhadap Islam dan Nabi Muhammad mengaku diperdaya oleh produser film tersebut, Sam Bacile. Mereka telah dibohongi oleh Bacile yang tiba-tiba mengubah judul dan naskah di tengah-tengah proses syuting.

Kepada CNN, Rabu 13 September 2012, sebanyak 80 kru dan pemain yang terlibat dalam film tersebut mengaku terkejut akan dampak yang mereka timbulkan. Tercatat, tiga orang tewas, salah satunya adalah Duta Besar Amerika untuk Libya Chris Stevens yang diroket orang tidak dikenal.

"Seluruh kru dan pemain sangat sedih dan merasa dimanfaatkan oleh produser. Kami 100 persen tidak berada di balik film ini dan telah diperdaya. Kami kaget dengan penulisan ulang naskah dan kebohongan yang mereka katakan kepada kami. Kami sedih atas tragedi yang disebabkannya," tulis pernyataan bersama para kru.




Salah seorang pemain yang menolak disebutkan namanya mengatakan bahwa mereka pertama kali di-casting pada Juli 2011. Produser kala itu mengaku akan menggarap film berjudul "Desert Warrior", sebuah film sejarah Arab di gurun.

Dia mengatakan, pada naskah awal tidak ada karakter Nabi Muhammad. Naskahnya diubah oleh produser, menuai protes dari para pemain. Kepada para kru, Bacile yang kini bersembunyi mengatakan bahwa perubahan naskah dibuat agar para Muslim berhenti membunuh.

Karakter Nabi Muhammad pada naskah awal tertulis bernama George. Pemain juga menyebutkan nama "George" bukan "Muhammad" saat syuting. Namun usai syuting, mereka diminta mengambil suara, mengucapkan kata "Muhammad" yang ternyata digunakan dalam film.

Staf produksi yang mengaku memiliki naskah asli juga menegaskan bahwa film tersebut awalnya tidak ada hubungannya dengan Muhammad dan Islam.

"Saya tidak akan pernah terlibat dalam film yang mengakibatkan seseorang terluka. Saya mual saat menyadari bahwa saya terlibat dalam film yang menyebabkan seseorang tewas," kata seorang aktris.

Trailer film tersebut diunggah di laman Youtube dan langsung menuai kecaman. di Mesir dan Libya ribuan massa menyerang Kedutaan Besar Amerika Serikat. Duta Besar AS untuk Libya tewas diroket bersama dengan dua orang stafnya. AS langsung menurunkan marinir ke Benghazi untuk membantu mengamankan situasi dan mencari pelaku pembunuhan tersebut.

10 Selebriti yang Pernah Bermasalah di Pesawat

September 01, 2012 Add Comment
Inilah daftar para tokoh terkenal yang pernah mengalami masalah penerbangan.

1. Gerard Depardieu
http://hermawayne.blogspot.com
Gerard Depardieu, bintang “Inspector Bellamy” seperti kembali menjadi anak kecil ketika dia harus pipis di dalam botol air minum pada penerbangan Air France menuju Dublin. Rekannya mengatakan, kesalahan ada pada masalah prostat Depardieu, bukan minuman keras. Saat memberitakan masalah ini, penyiar CNN Anderson Cooper sampai tak kuasa menahan tawa.

2. Billie Joe Armstrong
http://hermawayne.blogspot.com
Gitaris sekaligus vokalis band Green Billie Joe Armstrong Joe, dikeluarkan dari penerbangan Southwest Airlines Oakland menuju Burbank. Penyebabnya? Celana yang terlalu melorot. Ada yang mau membelikannya ikat pinggang?

3. Josh Duhamel
http://hermawayne.blogspot.com
Josh Duhamel, salah satu pemeran dalam film “Transformers”, dipaksa turun dari penerbangan New York menuju Kentucky tahun lalu karena menolak mematikan BlackBerry miliknya. Mungkin dia sedang mengirimkan pesan ke istrinya Fergie untuk bertanya mengapa dia bertingkah menyebalkan.

4. Kevin Smith
http://hermawayne.blogspot.com
Sutradara “Clerks” Kevin Smith, dikawal keluar pesawat Southwest Airlines karena dianggap melanggar peraturan “ukuran pelanggan”. Kasarnya, dia dianggap terlalu gemuk untuk terbang.

5. Jonathan Rhys Meyers
http://hermawayne.blogspot.com
Sang raja dalam film “The Tudors”, Jonathan Rhys Meyers, ditolak dalam penerbangan dari New York menuju Los Angeles bulan Mei lalu karena perilakunya yang dianggap membuat onar. Meyers dilaporkan telah menenggak minuman keras sebelum terbang. Ini membuat dirinya didepak dari penerbangan United Airlines tersebut. Menjadi raja memang tidak selalu menyenangkan.

6. Naomi Campbell
http://hermawayne.blogspot.com
Penampilan model kondang Naomi Campbell tampaknya berbanding terbalik dengan perilakunya yang sangat buruk. Tahun 2008 dia diborgol dan dipaksa keluar dari sebuah penerbangan di Bandara Heathrow karena diduga memaki seorang awak penerbangan dan meludahi seorang polisi.

7. Christian Slater
http://hermawayne.blogspot.com
Christian Slater ditahan di Bandara JFK New York pada tahun 1994 saat mencoba masuk pesawat sambil membawa senjata api. Aktor “Heathers” itu mendapatkan hukuman yang mengharuskan untuk menghabiskan waktu 3 hari bersama anak-anak tunawisma.

8. David Hasselhoff
http://hermawayne.blogspot.com
Pada tahun 2009, British Airways menolak bintang “Baywatch” David Hasselhoff ikut dalam penerbangan karena mabuk. Juru bicara Hasselhoff mengatakan bahwa aktor itu tidak mabuk, melainkan berada di bawah pengaruh antibiotik.

9. Mo'Nique
http://hermawayne.blogspot.com
Komedian dan aktris Mo’Nique dipaksa turun dari penerbangan United Airlines setelah adu mulut dengan awak kabin tentang pengering rambut. Pemeran film “Precious” itu menyalahkan isu ras sebagai penyebab insiden tersebut.

10. Peter Buck
http://hermawayne.blogspot.com
Gitaris R.E.M Peter Buck menyebabkan keributan dalam sebuah penerbangan dari Seattle menuju Heathrow pada tahun 2001. Dia menabrak nampan makanan, memaksa untuk menyimpan pisau-pisau dari troli yang terbalik, kemudian menyemprotkan yogurt ke segala arah saat berusaha melawan awak kabin.


Kentut

Kentut

September 01, 2012 Add Comment


1. Darimana asal Kentut?
Dari gas dalam usus. Gas dalam usus berasal dari udara yang kita telan, gas yang menerobos ke usus dari darah, gas dari reaksi kimia dan gas dari bakteri perut.


2. Apa komposisi Kentut?
Bervariasi. Makin banyak udara anda telan, makin banyak kadar nitrogen dalam kentut (oksigen dalam udara terabsorbsi oleh tubuh sebelum sampai usus). Adanya bakteria dan reaksi kimia antara asam perut dan cairan usus menghasilkan karbondioksida.

Bakteria juga menghasilkan metana dan hidrogen. Proporsi masing-masing gas tergantung apa yang anda makan, berapa banyak uidara yang tertelan, jenis bakteri dalam usus, berapa lama kita menahan kentut.

Makin lama menahan kentut, makin banyak kadar nitrogen dalam kentut karena gas-gas lain terabsorbsi oleh darah melalui dinding usus. Orang yang makannya tergesa-gesa kadar oksigen dalam kentutnya lebih banyak karena tubuh tidak sempat mengabsorbsi oksigem.


3. Kenapa Kentut berbau busuk?
Bau kentut karena kandungan hidrogen sulfida dan merkaptan. Kedua senyawa ini mengandung sulfur (belerang). Makin banyak kandungan sulfur dalam makanan anda, makin banyak sulfur dan merkaptan diproduksi oleh bakteri dalam perut dan makin busuklah kentut anda.

Telur dan daging berperan besar dalam menghasilkan bau busuk kentut. Kacang-kacangan berperan dalam memproduksi volume kentut dan bukan kebusukannya.


4. Kenapa Kentut menimbulkan bunyi?
Karena adanya vibrasi lubang anus pada saat kentut diproduksi. Kerasnya bunyi tergantung kecepatan gas.


5. Kenapa Kentut yang busuk itu hangat dan tidak bersuara?
Salah satu sumber kentut adalah bakteri. Fermentasi bakteri dan proses pencernaan memproduksi panas, dan hasil sampingannya adalah gas busuk. Ukuran gelembung gas lebih kecil, hangat dan jenuh dengan produk metabolisme bakteri yang berbau busuk. Ini kemudian menjadi kentut, walau hanya kecil volumenya tapi SBD (Silent but Deadly).


6. Berapa banyak Kentut diproduksi dalam sehari?
Rata-rata setengah liter sehari dalam 14 kali kentut.


7. Mengapa Kentut keluar melalui lubang dubur?
Karena density-nya lebih ringan, mengapa gas tidak melakukan perjalanan ke atas ? Tidak demikian. Gerak peristaltik usus mendorong isinya ke arah bawah. Tekanan di sekitar anus lebih rendah.

Gerak peristaltik usus menjadikan ruang menjadi bertekanan, sehingga memaksa isi usus termasuk gas-gasnya untuk bergerak ke kawasan yang bertekanan lebih rendah, yaitu sekitar anus. Dalam perjalanan ke arah anus, gelembung-gelembung kecil bergabung menjadi gelembung besar.

Kalau tidak ada gerak peristaltik, gelembung gas akan menerobos ke atas lagi, tapi tidak terlalu jauh karena bentuk usus yang rumit dan berbelit-belit.


8. Berapa waktu yang diperlukan Kentut untuk melakukan perjalanan ke hidung orang lain?
Tergantung kondisi udara seperti kelembaban, suhu, kecepatan dan arah angin, berat molekul gas kentut, jarak antara transmitter dengan receiver. Begitu meninggalkan sumbernya, gas kentut menyebar dan konsenstrasinya berkurang.

Kalau kentut tidak terdeteksi dalam beberapa detik berarti mengalami pengenceran di udara dan hilang ditelan udara selama-lamanya. Kecuali kalau anda kentut di tempat sempit seperti lift atau mobil, konsentrasinya lebih banyak sehingga baunya akan tinggal dalam kurun waktu lama sampai terserap oleh dinding.


9. Apakah setiap orang Kentut?
Sudah pasti, kalau masih hidup. Sesaat setelah matipun orang masih bisa kentut.


10. Betulkah laki-laki kentut lebih sering daripada perempuan?
Tidak ada hubungannya dengan gender. Kalau benar, maka perempuan menahan kentutnya dan saat kentut banyak sekali jumlah yang dikeluarkan.


11. Saat apa biasanya orang Kentut?
Pagi hari saat di toilet, yang disebut “morning thunder”. Kalau resonansinya bagus, mungkin bisa terdengar diseluruh penjuru rumah.


12. Mengapa kacang-kacangan menyebabkan banyak kentut?
Kacang-kacangan mengandung zat gula yang tidak bisa dicerna tubuh. Zat gula tersebut (raffinose, stachiose, verbascose) jika mencapai usus, bakteri di usus langsung berpesta pora dan menghasilkan gas. Jagung, kubis, susu juga penyebab banyak kentut (bukan baunya).


13. Selain makanan, apa saja penyebab Kentut?
Udara yang tertelan, makan terburu-buru, makan tanpa dikunyah, minum soft drink, naik pesawat udara (karena tekanan udara lebih rendah, sehingga gas di dalam usus mengalami ekspansi, sehingga muncul sebagai kentut).


14. Apakah kentut sama dengan sendawa, tapi muncul di lain lubang?
Tidak. Sendawa muncul dari perut, komposisi kimianya lain dengan kentut. Sendawa mengandung udara lebih banyak, kentut mengandung gas yang diproduksi oleh bakteri lebih banyak.


15. Kemana perginya kentut kalau ditahan atau tidak dikeluarkan?
Bukan diabsorbsi darah, bukan hilang karena bocor. Kentut berimigrasi menuju ke bagian atas menuju usus dan pada gilirannya akan keluar juga. Jadi bukan lenyap, hanya mengalami penundaan.


16. Mungkinkah kentut terbakar?
Kentut mengandung metana, hidrogen yang combustible (gas alam mengandung komponen ini juga). Kalau terbakar, nyalanya berwarna biru karena kandungan unsur hidrogen.


17. Bisakah menyalakan korek api dengan kentut?
Konsistensinya lain. Juga suhunya tidak cukup panas untuk memulai pembakaran.


18. Mengapa Kentut anjing dan kucing lebih busuk?
Karena kucing dan anjing adalah karnivora. Daging kaya akan protein. Protein mengandung banyak sulfur, jadi kentut binatang ini lebih busuk. Lain dengan herbivora seperti gajah, kuda, kambing yang memproduksi banyak kentut, lebih lama, lebih keras bunyinya, tapi relatif tidak berbau.


19. Betulkah pening kepala kalau mencium bau kentut 2-3 kali berturut-turut?
Kentut mengandung sedikit oksigen. Mungkin sedikit saja anda akan mengalami pening kepala kalau mencium bau kentut terlalu banyak.


20. Apakah warna kentut?
Tidak berwarna. Kalau warnanya oranye seperti gas nitrogen oksida akan ketahuan siapa yang kentut.


21. Apakah kentut itu acid, basa, atau netral?
Acid, karena mengandung karbondioksida (CO2) dan hidrogen sulfida (H2S).


22. Apakah yang terjadi kalau seseorang kentut di planet venus?
Planet venus sudah banyak mengandung sulfur (belerang) di lapisan udaranya, jadi kentut disana tidak akan banyak pengaruhnya.