Air terjun, atau bagi penduduk Jawa disebut curug, menjadi salah satu
destinasi wisata favorit. Pesona yang ditawarkan oleh tercurahnya jutaan
kubik air dari ketinggian merupakan pemandangan yang mengagumkan.
Ada banyak lokasi wisata air terjun di negeri ini, 12 di antaranya terangkum di bawah ini karena termasuk dalam air terjun yang tinggi.
12. Air terjun Grojogan Sewu (81 meter)
Ada banyak lokasi wisata air terjun di negeri ini, 12 di antaranya terangkum di bawah ini karena termasuk dalam air terjun yang tinggi.
12. Air terjun Grojogan Sewu (81 meter)
Terletak di kaki Gunung Lawu (2632 mdpl), 27 km dari Kab. Karang anyar,
Jawa Tengah. Air terjun ini merupakan salah satu dari program wisata
yang disebut "INTANPARI" (Industri Pertanian dan Pariwisata), air terjun
ini memiliki ketinggian 81 meter diukur dari bawah ke atas.
11. Air terjun Curug Cimahi (85 meter)
11. Air terjun Curug Cimahi (85 meter)
Terletak di Desa Cisarua, sekitar 10 kilometer dari Cimahi, atau sekitar
satu jam dari Bandung. Bagi warga sekitar yang ingin mencari hiburan
alam dan menjauh dari hingar bingar kota metropolitan, air terjun ini
merupakan tujuan wisata yang pas untuk mereka.
10. Air terjun Curug Cipendok (92 meter)
10. Air terjun Curug Cipendok (92 meter)
Terletak di Desa Karang Tengah, kabupaten Cilingok, sekitar 25 km dari
Purwokerto. Dengan ketinggian 92 meter dan dikelilingi dengan hutan alam
yang indah.
9. Air Terjun Curup Tenang (99 meter)
9. Air Terjun Curup Tenang (99 meter)
Air terjun Curup Tenang adalah air terjun tertinggi di Sumatera Selatan,
yang terletak didekat desa Bedegung, Kabupaten Tanjung Agung, sekitar
56 kilometer Selatan Kabupaten Muara Enim.
8. Air terjun Moramo (100 meter)
8. Air terjun Moramo (100 meter)
Terletak 65 km di sebelah timur Kendari, Air Terjun Moramo mudah diakses
oleh mobil atau dengan perahu. Keunikan dari air terjun ini yakni
memiliki tingkatan sebanyak 127 tingkatan setinggi 100 meter sepanjang 2
km diperbukitan dataran tinggi Sulawesi Tenggara. Dan dikelilingi oleh
hutan alami yang menjadi tempat habitat asli Sulawesi Tenggara.
7. Air terjun Curug Citambur (100 meter)
7. Air terjun Curug Citambur (100 meter)
Air terjun Citambur, sebuah air terjun yang tingginya sekitar 100 meter
di Desa Karang Jaya, Kecamatan Pagelaran, Cianjur Selatan, Jawa Barat.
Dikelilingi oleh hutan alami dengan pemandangan yang sangat indah
menjadikan air terjun ini merupakan objek wisata yang eksotis.
6. Air Terjun Sedudo (105 meter)
6. Air Terjun Sedudo (105 meter)
Air Terjun Sedudo terletak di Ngliman, kecamatan Sawahan. sekitar 30 km
dari Nganjuk. Selain sebagai objek wisata, air terjun ini sering
dijadikan tempat pelaksanaan Upacara Tradisional oleh masyarakat dan
Pemerintah setempat. Hal ini semakin menambah daya tarik bagi wisatawan
baik lokal maupun mancanegara.
5. Air terjun Jarakan (115 meter)
5. Air terjun Jarakan (115 meter)
Air Terjun Jarakan terletak di Desa Ngancar, Kecamatan Plaosan. Air
Terjun Jarakan ini sebagai bagian dari kawasan objek wisata air terjun
yang dikembangkan oleh pemerintah Kabupaten Magetan.
4. Air terjun Sipiso piso (120 meter)
Air terjun Sipisopiso adalah air terjun terjun yang terletak di dataran tinggi Sumatra Utara. Dengan ketinggian 120 meter, sekitar 25 km dari kota Kabanjahe.
Air terjun Sipisopiso adalah air terjun terjun yang terletak di dataran tinggi Sumatra Utara. Dengan ketinggian 120 meter, sekitar 25 km dari kota Kabanjahe.
3. Air terjun Payakumbuh di Ngarai Harau (150 meter)
Terletak di Ngarai Harau, 35 km dari Bukittinggi. Di sela-sela perbukitan dan lembah harau terdapat sebuah jurang yang dalam dan sebuah air terjun yang sangat indah, bahkan kadang dipenuhi oleh sekumpulan kupu-kupu beterbangan, sehingga membuat air terjun ini merupakan kombinasi alam dengan pemandangan yang sangat indah.
Terletak di Ngarai Harau, 35 km dari Bukittinggi. Di sela-sela perbukitan dan lembah harau terdapat sebuah jurang yang dalam dan sebuah air terjun yang sangat indah, bahkan kadang dipenuhi oleh sekumpulan kupu-kupu beterbangan, sehingga membuat air terjun ini merupakan kombinasi alam dengan pemandangan yang sangat indah.
2. Air Terjun Madakaripura (200 meter)
Air Terjun Madakaripura terletak di Kecamatan Lumbang, Probolinggo merupakan salah satu air terjun di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Air terjun ini dikenal sebagai tempat pertapaan Mahapatih Gajah Mada sebelum mengabdi di kerajaan Majapahit. Air terjun Madakaripura berbentuk ceruk yang dikelilingi bukit-bukit yang meneteskan air pada seluruh bidang tebingnya seperti layaknya sedang hujan, 3 di antaranya bahkan mengucur deras membentuk air terjun lagi.
Air Terjun Madakaripura terletak di Kecamatan Lumbang, Probolinggo merupakan salah satu air terjun di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Air terjun ini dikenal sebagai tempat pertapaan Mahapatih Gajah Mada sebelum mengabdi di kerajaan Majapahit. Air terjun Madakaripura berbentuk ceruk yang dikelilingi bukit-bukit yang meneteskan air pada seluruh bidang tebingnya seperti layaknya sedang hujan, 3 di antaranya bahkan mengucur deras membentuk air terjun lagi.
1. Air terjun Sigura gura (250 meter)
Terletak sekitar 250 km dari Medan. Air terjun yang dihasilkan oleh sungai Asahan yang berasal dari Danau Toba ini memiliki ketinggian 250 meter.
Sumber:
sourceflame
Terletak sekitar 250 km dari Medan. Air terjun yang dihasilkan oleh sungai Asahan yang berasal dari Danau Toba ini memiliki ketinggian 250 meter.
Sumber:
sourceflame
EmoticonEmoticon